Pengertian Biosfer Lengkap!

Pengertian Biosfer

Biosfer merupakan bagian luar dari Bumi dan mencakup udara, daratan, serta air, yang memungkinkan proses biotik berlangsung dan adanya kehidupan. Pengertian biosfer menurut geofisiologi adalah sistem ekologis global yang menyatukan seluruh makhluk hidup serta ada hubungan antarmereka, termasuk didalamnya interaksinya dengan unsur hidrosfer (air), atmosfer (udara) Bumi, dan litosfer (batuan). Planet Bumi merupakan tempat yang mendukung adanya kehidupan. Biosfer dianggap telah terjadi di Bumi selama sekitar 3,5 miliar tahun dari sekitar 4,5 miliar tahun usia planet Bumi.

Setiap makhluk hidup memiliki tempatnya masing-masing pada biosfer guna kelangsungan hidupnya dengan cara mereka masing-masing. Tempat hidup disebut Habitat, makhluk hidup memiliki tempatnya masing-masing guna kelangsungan hidupnya dalam kondisi tertentu pada lapisan planet Bumi. Tempat yang dapat mendukung adanya kelangsungan hidup suatu organisme disebut biosfer.

Pengertian Biosfer
Istilah biosfer pada awalnya berasal dari bahasa Yunani, yaitu "bio" yang berarti "hidup" serta "sphere" berarti "lapisan". Jadi, secara sederhana dapat disimpulkan bahwa pengertian biosfer merupakan lapisan tempat makhluk hidup. Makhluk hidup atau organisme yang ada di permukaan bumi terdiri dari 3 golongan, yaitu tumbuhan, hewan, serta manusia.

Pada umumnya biosfer dapat dikelompokkan menjadi 2 biosiklus atau lingkungan hidup, yaitu biosiklus atau lingkungan hidup daratan dan perairan. Biosiklus daratan terdiri dari beberapa bagian-bagian yang lebih kecil dinamakan bioma, yaitu bentang lahan yang mempunyai karakteristik khas dengan berdasarkan keadaan iklimnya didominasi dengan fauna dan flora tertentu.

Setiap zona dan subzona yang ada di permukaan bumi mempunyai beberapa jenis flora dan fauna yang berbeda tergantung dengan kondisi lingkungannya tersebut. Flora dan fauna yang hidup pada bioma disebut biota. Bentuk penyesuaian diri sebuah organisme atau makhluk hidup terhadap lingkungannya dinamakan adaptasi. 2 spesies makhluk hidup dapat untuk menempati pada habitat yang sama, namun mempunyai relung (nisia) yang masing-masing berbeda. Nisia merupakan sebuah status fungsional organisme dalam sebuah ekosistem. Untuk lebih lengkapnya, berikut pengertian biosfer menurut para ahli.

Pengertian Biosfer Menurut Para Ahli

  1. Eduard Suess
  2. Pendapat biosfer menurut Eduard Sues yang merupakan seorang ahli geologi mengatakan bahwa biosfer merupakan sebuah tempat yang ada pada permukaan bumi dimana disana terdapat kehidupan berdiam.
  3. James Lovelock
  4. Pengertian biosfer ialah organisme hidup, yang disebut dengan hipotesa gaia. Hipotesa gaia mendeskripsikan tentang bagaimana faktor abiotik serta biotik dapat berinteraksi dalam suatu lingkungan.
  5. Jhon Wiley
  6. Pengertian biosfer menurut Jhon Wiley adalah zona planet bumi dimana disana terdapat kehidupan yang terjadi secara alami, diperluas dari lapisan bumi dengan atmosfer lebih rendah.
  7. Vladimir wanouich veinadsky
  8. Biosfer ialah suatu sistem terbuka dan juga sudah berkembang sejak dimulainya awal sejarah bumi.
  9. Michael Allaby
  10. Michael Allaby berpendapat bahwa pengertian biosfer merupakan bagian lingkungan hidup sebuah organisme yang ditemukan serta mereka berinteraksi dengan membentuk sistem kelompok yang efektif dan stabil guna keseluruhan ekosistem di planet Bumi.


Tingkatan Organisasi Makhluk Hidup
  • Protoplasma
  • Protoplasma ialah zat hidup yang terdapat dalam sel serta terdiri atas senyawa organik kompleks seperti lemak, protin, dan lain sebagainya.
  • Sel
  • Sel ialah satuan dasar organisme atau makhluk hidup yang terdiri atas protoplasma dan inti yang ada pada membran.
  • Jaringan
  • Jaringan merupakan beberapa gabungan sel yang mempunyai bentuk dan fungsi yang sama, seperti jaringan otot.
  • Organ
  • Organ adalah bagian dari organisme dengan mempunyai fungsi tertentu, seperti mata pada manusia, dan lain sebagainya.
  • Sistem Organ
  • Sistem organ merupakan sebuah kerja sama antara struktural dan fungsional secara harmonis.
  • Organisme
  • Organisme dapat disebut juga dengan makhluk hidup.
  • Populasi
  • Populasi merupakan kelompok dari organisme atau makhluk hidup yang sejenis yang hidup dan berkembang biak di sebuah wilayah atau daerah tertentu.
  • Ekosistem
  • Ekosistem merupakan tatanan kesatuan secara utuh serta menyeluruh antara segenap unsur lingkungan hidup yang dapat untuk saling mempengaruhi.
  • Komunitas
  • Komunitas merupakan semua populasi dari beberapa jenis yang berada pada daerah tertentu.


Pengertian Cagar Biosfer
Pengertian Cagar Biosfer
Cagar Biosfer adalah kawasan dimana ekosistem yang keseluruhan unsur alamnya tersebut dilestarikan dan dilindungi untuk kepentingan penelitian ataupun pendidikan. Selain itu, ada juga tujuan cagar biosfer yang lainnya sebagai berikut :

    1) Bertujuan untuk melestarikan keanekaragaman hayati di ekosistem alam dan menjaga keanekaragaman genetika agar proses evolusinya tersebut dapat berjalan secara terus menerus.

    2) Menyediakan sarana dan tempat untuk pendidikan ataupun penelitian.
Pada biosfer terdapat macam-macam organisme hidup yang selalu berdampingan dengan benda mati. Semua makhluk hidup dapat berinteraksi antar satu dengan lainnya serta membentuk kesatuan.

Faktor–faktor yang dapat mempengaruhi persebaran flora dan fauna

Terdapat 2 faktor yang mempengaruhi dari persebaran flora dan fauna, antara lain :

Faktor Abiotik
Faktor abiotik seperti iklim, keadaan tanah, ketinggian dari permukaan bumi, dan air.
  1. Iklim
    Iklim adalah faktor yang meliputi keadaan suhu, kelembaban udara, dan angin. Iklim mempunyai pengaruh besar terhadap kelangsungan hidup di Bumi Misalnya : sinar matahari diperlukan tumbuhan untuk melakukan fotosintesis, kelembaban udara dan angin untuk proses penyerbukan pada flora, dan lain sebagainya.
  2. Keadaan tanah
    Keadaan tanah mempunyai pengaruh besar terhadap air tanah, suhu tanah yang berpengaruh terhadap ada tidaknya kondisi air yang dalam tanah serta akar dari flora tersebut. Contohnya pada daerah tropis yang memiliki macam-macam jenis flora, akan tetapi di daerah gurun hanya mempunyai beberapa jenis flora saja.
  3. Air
    Banyak sedikitnya air tergantung dari faktor curah hujan, sedangkan curah hujan tergantung pada iklim, dan juga keadaan tanah yang memiliki pengaruh terhadap daya serap air.
  4. Tinggi rendah permukaan bumi
  5. Tinggi rendahnya suatu wilayah dapat membuat adanya perbedaan suhu sehingga mempengaruhi keanekaragaman flora fauna tersebut.


Faktor biotik
Yang termasuk faktor biotik adalah makhluk hidup seperti flora, fauna, dan manusia.
  1. Makhluk Hidup
    Makhluk hidup seperti flora, fauna, dan manusia mempunyai pengaruh terhadap persebaran flora fauna tersebut. Khususnya manusia dengan adanya perkembangan IPTEK dapat melakukan persebaran flora fauna pada suatu daerah, seperti melakukan konservasi hewan langka.

    Hewan juga menjadi salah satu faktor yang berpengaruh terhadap penyebaran flora yang berperan untuk menyuburkan tanah. Contohnya hewan yang memakan buah-buahan yang kemudian menyebarkan biji buah-buahan sehingga dapat tumbuh menjadi tumbuhan baru.


Itulah pengertian biosfer. Beberapa sumber di internet membedakan antara pengertian biosfer secara luas dan pengertian biosfer secara sempit. Secara sempit, pengertian biosfer dijelaskan bahwasannya biosfer dibedakan dengan litosfer, hidrosfer, dan atmosfer. Sedangkan secara luas pengertian biosfer ialah kesatuan dari seluruh habitat makhluk hidup atau organisme yang ada di dunia.

Posting Komentar